ONE DAY ONE HADITS
Selasa, 18 Juni 2024 / 11 Dzulhijjah 1445.
بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ
Janji ini teruntai lewat lisan Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam,
يَقُوْلُ اللهُ تَعَالَى: مَا لِعَبْدِي الْمُؤْمِنِ عِنْدِي جَزَاءٌ إِذَا قَبَضْتُ صَفِيَّهُ مِنْ أَهْلِ الدُّنْيَا ثُمَّ احْتَسَبَهُ إِلاَّ الْجَنَّةُ
“Allah subhanahu wa ta’ala berfirman, ‘Tidak ada balasan yang diperoleh seorang hamba- Ku yang mukmin di sisi-Ku ketika Aku mengambil orang yang dikasihinya dari penduduk dunia kemudian dia bersabar (karena mengharapkan pahala dari-Ku), kecuali (dia akan memperoleh) Surga’.” (HR. al-Bukhari 6424)
Pelajaran Yang Terdapat Dalam Hadits :
1. Salah satu musibah berat yang menimpa seseorang manusia adalah ketika kehilangan orang yang dicintainya.
2. Pasrah dalam menghadapi musibah dan bersabar terhadapnya merupakan salah satu tanda kesempurnaan iman seseorang. Sedangkan bersedih yang berlebihan dan marah ketika menghadapi musibah adalah pertanda lemahnya iman.
3. Sebagai seorang muslim saat mendapat musibah kita ucapkan kalimat istirja’, Innalillahi wa inna ilaihi raji’un, segala sesuatu di dunia ini adalah milik Allah, entah itu harta, kedudukan, orang terkasih bahkan diri kita ini milik Allah ta’ala. Maka kehilangan semua itu adalah karena kehendak-Nya yang harus kita hadapi dengan sabar, ikhlas, dan ridho atas ketetapan-Nya.
Ayat Al Qur’an Yang Berkaitan Dengan Hadits Tersebut :
Allah SWT berfirman,
وَلَنَبۡلُوَنَّكُم بِشَيۡءٖ مِّنَ ٱلۡخَوۡفِ وَٱلۡجُوعِ وَنَقۡصٖ مِّنَ ٱلۡأَمۡوَٰلِ وَٱلۡأَنفُسِ وَٱلثَّمَرَٰتِۗ وَبَشِّرِ ٱلصَّٰبِرِينَ (155)
ٱلَّذِينَ إِذَآ أَصَٰبَتۡهُم مُّصِيبَةٞ قَالُوٓاْ إِنَّا لِلَّهِ وَإِنَّآ إِلَيۡهِ رَٰجِعُونَ (156)
أُوْلَٰٓئِكَ عَلَيۡهِمۡ صَلَوَٰتٞ مِّن رَّبِّهِمۡ وَرَحۡمَةٞۖ وَأُوْلَٰٓئِكَ هُمُ ٱلۡمُهۡتَدُونَ (157)
“Kami sungguh-sungguh akan menguji kalian dengan sedikit dari rasa takut, kelaparan, kekurangan harta, jiwa, dan buah-buahan. Dan berilah kabar gembira bagi orang-orang yang bersabar, yaitu orang-orang yang apabila ditimpa musibah, mereka mengucapkan ‘Innalillahi wa inna ilaihi raji’un’. Mereka itulah yang mendapat pujian dan rahmat dari Rabb mereka dan mereka itulah orang-orang yang mendapatkan petunjuk.” ( QS Al-Baqarah : 155-157)
Ya Allah, jadikan kami ridha dalam menerima ketentuan-Mu, dan jadikan kami sabar dalam menerima bala dari-Mu, dan tunjukilah kami untuk mensyukuri semua nikmat-nikmat-Mu.
Aamiin yaa Bu Raabbal’alamiin.
https://chat.whatsapp.com/CSLHUBLSK91IBWjevvomYR
https://chat.whatsapp.com/6KIFvgTpFLNJdWM6tV7IJ5
▶️ ᴹᵃʳⁱ ⁱᵏᵘᵗ ᵇᵉʳᵈᵃᵏʷᵃʰ ᵈᵉⁿᵍᵃⁿ ᵗᵘʳᵘᵗ ˢᵉʳᵗᵃ ᵐᵉᵐᵇᵃᵍⁱᵏᵃⁿ ᵈᵃᵏʷᵃʰ ⁱⁿⁱ, ᵃˢᵃˡᵏᵃⁿ ⁱᵏʰˡᵃˢ ⁱⁿˢʸᵃᵃˡˡᵃʰ ᵈᵃᵖᵃᵗ ᵖᵃʰᵃˡᵃ
♡ㅤ ❍ㅤ ⎙ㅤ ⌲
ˡᶦᵏᵉ ˢᵃᵛᵉ ˢʰᵃʳᵉ