Wednesday, September 18, 2024
Google search engine
HomePeristiwaPT Jasamarga Surabaya Mojokerto Salurkan 1.000 Paket Sembako untuk Masyarakat di Kabupaten...

PT Jasamarga Surabaya Mojokerto Salurkan 1.000 Paket Sembako untuk Masyarakat di Kabupaten Mojokerto

MOJOKERTO-kanalsembilan.com

Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat di sekitar jalan tol dan sebagai wujud dari salah satu kegiatan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TSJL), PT Jasamarga Surabaya Mojokerto (JSM) selaku pengelola Ruas Jalan Tol Surabaya – Mojokerto menyalurkan 1.000 paket sembako kepada masyarakat di Kabupaten Mojokerto.

Penyaluran sembako tersebut merupakan bagian dari Program JSM Peduli ke berbagai kalangan masyarakat pra sejahtera khususnya yang berisiko terkena stunting.

Pemberian bantuan paket sembako sebanyak 1.000 paket yang dibagikan terdiri dari Beras Premium, Minyak Goreng, Gula Pasir, Susu Kental Manis, Mie Instan dan bahan pokok lainnya yang diserahkan secara simbolis kepada Bupati Mojokerto pada tanggal 27 Juni 2024.

Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Bupati Mojokerto Dr. Ikfina Fahmawati, M.Si, beserta jajarannya yang didampingi oleh Direktur Utama PT JSM D. Hari Pratama dan Direktur Keuangan PT JSM Fajar Andi.

Bupati Mojokerto Ikfina Fahmawati menyampaikan ucapan terima kasih atas kerja samanya kepada PT JSM yang telah peduli terhadap warga Kabupaten Mojokerto. “Mudah-mudahan ini bermanfaat dan saya yakin ini sangat membantu untuk masyarakat Kabupaten Mojokerto, khususnya bagi warga yang berisiko stunting. Semoga program ini berjalan terus, seiring dengan semakin meningkatnya profit dari PT JSM,” tutur Ikfina.

Direktur Utama PT JSM, D. Hari Pratama menyampaikan maksud dan tujuan dilaksanakan kegiatan ini, “Program JSM Peduli ini merupakan bagian dari kegiatan tanggung jawab sosial dan lingkungan perusahaan yang dilakukan secara rutin untuk membantu masyarakat di sekitar Jalan Tol Surabaya – Mojokerto,” ujarnya. Hari melanjutkan, “Semoga sembako yang telah diberikan hari ini memberikan kebermanfaatan kepada masyarakat dan akan terus berlanjut kedepannya bagi masyarakat yang membutuhkan, ” tutupnya.

PT Jasamarga Surabaya Mojokerto mengimbau kepada seluruh pengguna jalan agar selalu memastikan kondisi kendaraan dalam keadaan prima, saldo uang elektronik cukup dan mengisi bahan bakar sebelum memulai perjalanan. Jika lelah berkendara, istirahat di tempat yang telah disediakan. Tetap berhati-hati dan menaati peraturan yang berlaku di jalan tol.

Informasi lalu lintas jalan tol Jasa Marga Group dapat diakses melalui One Call Center 24 jam di nomor 14080 dan aplikasi Travoy 4.3 untuk pengguna iOS dan Android. (za).

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments