Gabung WAGrup dan Sosmed Permata Sunnah: https://kontakk.com/@permatasunnah
🪶 Manhaj
Bismillah was shalatu was salamu ‘ala Rasulillah wa ba’du.
Imam Abu Abdillah Ahmad bin Muhammad bin Hanbal rahimahullah berkata: “Beriman kepada azab kubur dan bahwa umat ini akan diuji dan ditanya di dalam kuburannya tentang iman, islam, siapa Rabbnya, siapa Nabinya dan akan didatangi oleh malaikat (Mungkar dan Nakir) sesuai dengan kehendak dan keinginan Allah. Dan kita mengimami dan membenarkannya.”
Di antara aqidah Islam yang diimani oleh Rasul Allah shallallahu ‘alaihi wa sallam dan yang diajarkan kepada umatnya adalah adanya azab kubur.
Hadis-hadis Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam tentang azab kubur sangat banyak, hingga Ulama kita menyebut hadis ini mutawatir.
Dari Asma Ummu Khalid binti Khalid ibn Said ibn Al-Ash radhiallahu ‘anha: “Dia mendengar bahwa Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam berlindung dari azab kubur.” [HR. Bukhari]
Dalam lafaz lain Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda: “Mintalah pertolongan kepada Allah dari azab kubur, karena sesungguhnya azab kubur itu benar-benar terjadi.” [HR. Thabrani. Lihat Fath Al-Bari, 3/242]
Dari Abu Hurairah radhiallahu ‘anhu mengatakan, Rasulullah shallahu ‘alaihi wa sallam bersabda: Apabila di antara kalian telah tasyahud akhir, maka berlindunglah kepada Allah dari empat hal, beliau mengucapkan:
اللَّهُمَّ إِنِّي أَعُوذُ بِكَ مِنْ عَذَابِ جَهَنَّمَ، وَمِنْ عَذَابِ الْقَبْرِ، وَمِنْ فِتْنَةِ الْمَحْيَا وَالْمَمَاتِ، وَمِنْ شَرِّ فِتْنَةِ الْمَسِيحِ الدَّجَّالِ
“Ya Allah aku berlindung kepadamu dari siksa Jahannam, azab (siksa) kubur, dari fitnahnya kehidupan dan kematian dan dari keburukan fitnahnya Al Masih Ad-Dajjal.” [HR. Muslim, no. 588]
Begitupula manusia akan diuji dalam kuburnya dan akan didatangi oleh malaikat. Di dalam sebuah hadis disebutkan: “Sesungguhnya telah diwahyukan kepadaku bahwa kalian akan diuji di dalam kuburan.” [HR. Bukhari dan Muslim]
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam juga bersabda:
إِذَا قُبِرَ الْمَيِّتُ أَتَاهُ مَلَكَانِ أَسْوَدَانِ أَزْرَقَانِ يُقَالُ لِأَحَدِهِمَا الْمُنْكَرُ وَالْآخَرُ النَّكِيْرُ
“Jika mayit atau salah seorang dari kalian telah dikubur, datang dua malaikat, hitam (tubuhnya), biru (kedua matanya), satu dari keduanya bernama Al-Munkar dan yang lain An-Nakir.” [Hadis hasan, Ash-Shahihah (1391)]
والله أعلم، وبالله التوفيق وصلى الله على نبينا محمد وآله وصحبه وسلم
💻 Sumber: Kitab Ushul As-Sunnah. Karya Imam Ahmad bin Hanbal rahimahullah. Pustaka Darul Ilmi.
••••••✿❃❃⭑⭑❃❃✿••••••
💎 Permata Sunnah
🛰 telegram.me/PermataSunnah
📷 instagram.com/permata.sunnah
📡 Silakan disebar Artikel ini dengan tidak menambah dan mengurangi isi tulisan dan yang berkaitan dengannya tanpa izin dari admin.