Assalamualaikum warahmatullaahi wabarakatuh
Oleh. Drs H Ahmad Zainuri/KBIH Al-Wahyu/Rewwin
Bismillahirrahmanirrahim…
Shollallahu’alaa Muhammad…
Rasulullah Saw bersabda :
Maukah aku menyampaikan kepadamu kata kata yang apabila kamu mengucapkannya, maka Allah SWT akan menghilangkan kesusahanmu, dan melunaskan hutangmu? Katakanlah bila engkau memasuki waktu pagi dan memasuki waktu sore: ya Allah aku berlindung denganmu dari kesusahan dan kesedihan, aku berlindung dengan-Mu dari ketidak mampuan dan kemalasan, aku berlindung dengan-Mu dari sifat penakut dan kikir, dan aku berlindung dengan-Mu dari kesulitan membayar hutang dan memilih orang orang (teman) (HR. Abu Dawud)
Semoga kita bisa mengamalkannya dengan istiqomah
Selamat beraktifitas pada hari ini
Ya Allah… mudahkan lesan ini tuk selalu bisa berdzikir kepada Mu dan bersholawat kepada RasulMu, Bimbing kami anak istri kami tuk menuju jalan ridhoMu, selamatkan kami dari sifat sombong..berkahi hidup kami matikan kami dengan Husnul khatimah alfatihah… Masukkan kami ke dalam surga firdaus Mu… Aamiin Aamiin Aamiin YRA.