Tuesday, October 15, 2024
Google search engine
HomeTausiyahKita (Dianggap) Baik Karena Allah Menutupi Aib Kita

Kita (Dianggap) Baik Karena Allah Menutupi Aib Kita

بِسْــــــــــمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ
اَلسَّلَامُے عَلَيْكُمْے وَرَحْمَةُ اللَّهےِوَبَرَكاَتُهْے

Sejatinya kita dianggap baik bukan karena
banyaknya kebaikan yang kita lakukan,
Tetapi karena Allah menutupi aib-aib kita.

Kalaupun bukan karena Allah menutupi aib kita,
Tentu tak ada yang ingin berteman atau bahkan
mendekat dengan kita.

Sebagaimana perkata’an Muhammad bin Waasi’
rahimahullah, “Seandainya dosa-dosa itu ada
baunya maka tak seorang pun yang mau duduk
bersamaku”.

Dan dosa sebagaimana aib, Ia adalah suatu
perbuatan buruk yang kita tidak ingin orang
lain ketahui

Kalau ada seorang yang mengingatkan akan suatu
aib yang kita perbuat. Janganlah merasa marah
dan dendam, Sebab itu hanyalah secuil dari sekian
banyak aib-aib kita yang selama ini Allah tutupi.

Dan jangan pernah ujub dengan amalan yang kita
lakukan, Jangan pernah terpedaya dengan pujian
mereka yang memuji kita kalau ada satu saja aib
kita yang diungkap oleh Allah. Maka semua pujian
akan menjadi cela’an.

اللَّهُمَّ أَنْتَ أَعْلَمُ مِنِّى بِنَفْسِى وَأَنَا أَعْلَمُ بِنَفْسِى مِنْهُمْ اللَّهُمَّ اجْعَلْنِى
خَيْرًا مِمَّا يَظُنُّوْنَ وَاغْفِرْ لِى مَا لاَ يَعْلَمُوْنَ وَلاَ تُؤَاخِذْنِى بِمَا يَقُوْلُوْنَ

“Ya Allah, Engkau lebih mengetahui keadaan diriku
daripada diriku sendiri dan aku lebih mengetahui
keadaan diriku daripada mereka yang memujiku.
Ya Allah, jadikanlah diriku lebih baik dari yang
mereka sangkakan, ampunilah aku terhadap apa
yang mereka tidak ketahui dariku, dan janganlah
menyiksaku dengan perkataan mereka”.

(H.R. al-Baihaqi dalam Syu’abul Iman, 4/228, no.4876.Lihat Jâmi’ul Ahâdits, Jalaluddin As-Suyuthi, 25/145, Asy Syamilah).
Wallahu A’lam.

#Nasihatdiri
Semoga bermanfa’at

💌ᴅɪʙᴀɢɪᴋᴀɴ ᴏʟᴇʜ:

Artikel ini bermanfaat? Boleh dishare ya, semoga pahala yang terus mengalir buat Anda yang sudah men-share dan si penulis.

🖊Aᴅᴍɪɴ group
Sampaikan Walau hanya Satu ayat

https://chat.whatsapp.com/6KIFvgTpFLNJdWM6tV7IJ5

▶️ ᴹᵃʳⁱ ⁱᵏᵘᵗ ᵇᵉʳᵈᵃᵏʷᵃʰ ᵈᵉⁿᵍᵃⁿ ᵗᵘʳᵘᵗ ˢᵉʳᵗᵃ ᵐᵉᵐᵇᵃᵍⁱᵏᵃⁿ ᵈᵃᵏʷᵃʰ ⁱⁿⁱ, ᵃˢᵃˡᵏᵃⁿ ⁱᵏʰˡᵃˢ ⁱⁿˢʸᵃᵃˡˡᵃʰ ᵈᵃᵖᵃᵗ ᵖᵃʰᵃˡᵃ

ˡᶦᵏᵉ  ˢᵃᵛᵉ   ˢʰᵃʳᵉ

(gwa-swhhs-ayat.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments